Jumat, 09 Oktober 2009

Tips-Tips Perawatan Komputer

Ada beberapa tips yeng perlu diperhatikan sehubungan dengan penggunaan komputer
agar lebih aman dan awet diantaranya adalah :
1. Sediakan UPS, Sering kali tegangan listrik turun-naik atau bahkan mati tiba-tiba akan berdampak kurang baik pada PC , terutama PC yang sudah lama, akan mengakibatkan rusaknya Power Supply, rusaknya Hardisk, bahkan Morherboard.
Terutama hardisk, hardisk perlu kesetabilan saat bekerja, bila tiba-tiba listrik mati terjadilah kejutan yang bisa menyebabkan tergoresnya track tecordingnya maka timbulah bad sector, bad sector hanya bisa dilihat jika kita check lewat scandisk. bad sector tidak bisa di isi file untuk operasional system maupun menyimpan data, sehingga akan mengurangi kapasitas hardisk itu sendiri. Karena itu di usahakan agar disediakan UPS atau External battery sebagai pengaman bila terjadi mati lampu maka komputer tetap hidup untuk beberapa waktu, sehingga masih ada kesempatan untuk mematikan komputer sesuai prosedur.
2. Stavolt, Untuk UPS yang sudah termasuk stavolt (penstabil naik-turun tegangan) tidak bermasalah, tetapi yang tidak termasuk stavolt di dalamnya maka lebih baik disediakan stavolt tambahan sebagai stabilizer, sehingga walau tegangan listrik naik-turun pun, tidak mengganggu keamanan komputer sendiri.
3. Bersihkan dari debu, biasanya CPU tower di taruh di samping meja user, di letakan dilantai sehingga kemungkinan masuknya debu kedalam CPU besar sekali, Debu sebagai penghantar panas, sehingga apa bila komponen CPU , misalnya Prosesor, walau tersembunyi debu bisa masuk juga, memori/ RAM sering kali kena debu, dan kerja komputer jadi ngadat, hang atau bahkan komputer tidak bisa dinyalakan timbul suara beep…. maka check dan segera bersihkan lah kompenen tersebut , pasang kembali dan nyalakan.
4. Hindari kena Air, tidak menutup kemungkinan keyboard tersiram air minum. Pernah kejadian keyboard saya kena air tanpa sengaja, akhirnya terjadilah konseleting pada lempegan di dalam keyboard , walau sudah dibersihkan dan dijemur sekalipun tidak bisa diperbaiki, sehingga perlu ganti baru.
5. Voltase, Untuk di Indonesia voltase memakai 220 volt, tapi untuk komputer produk Jepang masih 110 volt, sehingga bila menyalakan komputer produk Jepang, jangan lupa sediakan adapter untuk menurunkan voltase dari 220 ke110 volt. kalau tidak wah….kebakar pasti!…
6. Sengatan petir, untuk daerah rawan petir, terutama jaringan komputer yang terhubung menara yang tidak dilengkapi penangkal petir, berbahaya bila terkena petir akan merembet keseluruh jaringan. karena itu sediakan penangkal petir lebih baik.
7. Jauhkan dari medan magnetik, medan magnetik bisa mengganggu performa CPU juga monitor.
8. Demi keamanan data serta system komputer, Pasrikan sudah ada Antivirus dan selalu di update.
9. Pastikan pula ada program utilities tambahan untuk menghapus sisa registry dan sampah dari internet(cokies)

Kamis, 08 Oktober 2009

Tips meningkan motIvasi belajar

Motivasi belajar tidak akan terbentuk apabila orang tersebut tidak mempunyai keinginan, cita-cita, atau menyadari manfaat belajar bagi dirinya. Oleh karena itu, dibutuhkan pengkondisian tertentu, agar diri kita atau siapa pun juga yang menginginkan semangat untuk belajar dapat termotivasi.

Yuk, ikuti tips-tips berikut untuk meningkatkan motivasi belajar kita:
  • Bergaullah dengan orang-orang yang senang belajar
    Bergaul dengan orang-orang yang senang belajar dan berprestasi, akan membuat kita pun gemar belajar. Selain itu, coba cari orang atau komunitas yang mempunyai kebiasaan baik dalam belajar.

    Bertanyalah tentang pengalaman di berbagai tempat kepada orang-orang yang pernah atau sedang melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi, orang-orang yang mendapat beasiwa belajar di luar negeri, atau orang-orang yang mendapat penghargaan atas sebuah prestasi.

    Kebiasaan dan semangat mereka akan menular kepada kita. Seperti halnya analogi orang yang berteman dengan tukang pandai besi atau penjual minyak wangi. Jika kita bergaul dengan tukang pandai besi, maka kita pun turut terciprat bau bakaran besi, dan jika bergaul dengan penjual minyak wangi, kita pun akan terciprat harumnya minyak wangi.
  • Belajar apapun
    Pengertian belajar di sini dipahami secara luas, baik formal maupun nonformal. Kita bisa belajar tentang berbagai keterampilan seperti merakit komputer, belajar menulis, membuat film, berlajar berwirausaha, dan lain lain-lainnya.
  • Belajar dari internet
    Kita bisa memanfaatkan internet untuk bergabung dengan kumpulan orang-orang yang senang belajar. Salah satu milis dapat menjadi ajang kita bertukar pendapat, pikiran, dan memotivasi diri. Sebagai contoh, jika ingin termotivasi untuk belajar bahasa Inggris, kita bisa masuk ke milis Free-English-Course@yahoogroups.com.

    Bergaulah dengan orang-orang yang optimis dan selalu berpikiran positif
    Di dunia ini, ada orang yang selalu terlihat optimis meski masalah merudung. Kita akan tertular semangat, gairah, dan rasa optimis jika sering bersosialisasi dengan orang-orang atau berada dalam komunitas seperti itu, dan sebaliknya.

    Cari motivator
    Kadangkala, seseorang butuh orang lain sebagai pemacu atau mentor dalam menjalani hidup. Misalnya: teman, pacar, ataupun pasangan hidup. Anda pun bisa melakukan hal serupa dengan mencari seseorang/komunitas yang dapat membantu mengarahakan atau memotivasi Anda belajar dan meraih prestasi.

    "Resep sukses: Belajar ketika orang lain tidur, bekerja ketika orang lain bermalasan, dan bermimpi ketika orang lain berharap." --William A. Ward

Rabu, 07 Oktober 2009

5 tips cinta dalam meRAYU CE

Cinta itu adalah buta sehingga harus meraba-raba. Cinta adalah kata terindah yang pernah diucapkan. Dan cinta jualah yang menjadi awal sebuah peperangan.

Tidak setiap cowok didunia dapat mendapatkan cinta dari si cewek. Karena ceweklah yang paling utama menentukan apakah anda pantas menjadi cowok idaman atau tidak.

Beberapa hal yang membuat anda (cowok) gagal mendapatkan si dia..

1. Sifat kekanak-kanakan

GX ada cewek yang suka melihat COWOK kekanak-kanakan. suka ngambek, suka ribut, suka cari masalah, tergantung orang lain, dsb.

2. Ngebadut

Banyak teman-teman saya yang berprofesi sebagai playboy :) . Mensarankan untuk tidak ngebadut di depan cewek. Pertama aku juga bingung. Maksudnya apa ngebadut.

Ternyata..ngebadut yang dimaksud ini adalah bercanda untuk menghibur si cewek. Merelakan diri untuk menjadi obyek lelucon. Melakukan hal-hal konyol untuk membuat si dia happy.

Anda disini tidak saling bercanda dengan si cewek melainkan anda menjadi bahan lelucon supaya si cewek bahagia. Jika anda tetap seperti itu anda hanya dianggap boneka mainan oleh si cewek. Dianggap Pacar atau suami…jangan berharap.

3. Khawatir Tampang

Banyak orang menganggap bahwa mempunyai tampang ganteng akan mudah meraih pacar. Memang IYA. Namun tidak untuk menjadi suami. Menurut penelitan sumber yang mungkin terpercaya bahwa wanita lebih memilih Pria yang dewasa.

Tampang no sekian. Asal punya tampang nggak jelek-jelek amat.

4. Tidak Menjadi pemimpin

Jika anda benar-benar lelaki sejati. Anda harus menunjukkan bahwa anda memang seorang pria yang akan menjadi pemimpin.

Gampang nya! Saat anda ingin menelepon si dia..Anda yang harus pertama nelpon dan ngomong ke dia. Kemuadian anda yang menentukan topik pembicaraan. Jika ingin pergi ke bioskop anda yang menentukan film apa yang ingin ditonton. Jika ingin pergi ke tempat wisata anda juga berkewajiban dalam menetapkan tempat wisata yang akan dituju.

5. Memanjakan cewek

Kesahalan fatal seorang laki-laki. Adalah terlalu memanjakan si dia. Kita ambil contoh aja…Membelikan banyak hadiah mahal tiap ketemu, mentraktir ke semua restoran mahal di penjuru kota.

Cewek memang akan suka dengan hal itu. Tapi itu tidak lebih dari fasilitas yang anda berikan. Bukan karena ketulisan dari dalam hati mereka.

Berikalanlah benda sewajarnya dan pada hari-hari tertentu saja. Kecuali jika si cewek itu telah menjadi istri anda.

Selasa, 06 Oktober 2009

TIPS MENGATASI KUKU YANG MENGUNING

Cat kuku dengan warna-warna memikat sering kita jadikan senjata untuk menyamarkan penampilan kaki yang kurang cantik. Tetapi, itu sebenarnya bukan solusi sejati. Apa jadinya jika kita tidak pernah memberikan perawatan ekstra pada kaki? Warna kuku kaki berubah menjadi kuning, termasuk salah satu yang paling sering terjadi.

Perubahan warna kuku biasa terjadi akibat residu dari cat kuku yang masih menempel.

Solusi:

Gosok dengan nail buffer. Melakukannya secara berkala bisa membantu memudarkan noda berwarna kekuningan tersebut.

Bleaching. Untuk noda yang membandel, coba gosok kuku dengan jeruk lemon. Kandungan citric acid dalam buah ini bisa membantu menyamarkan noda pada kuku. Dengan begitu, cat kuku tidak akan menempel langsung pada kuku Anda.

Pilih warna kuteks yang lebih muda. Cat kuku warna gelap bisa membuat warna kuku jadi kekuningan. Ganti dengan warna yang lebih muda. Lakukan setidaknya setiap 3 minggu.

Tanyakan pada ahli. Warna kekuningan yang tak kunjung pudar bisa jadi pertanda masalah kesehatan lainnya. Sebaiknya konsultasikan masalah ini dengan dokter.

Sumber: Kompas.com

Sabtu, 03 Oktober 2009

tipS makan sehat

AGAR berat badan tak melambung setelah berpuasa, simak tipS berikut

  • HINDARI KUAH. Makanlah ketupat dengan opor, gulai atau rendang, jangan dengan kuahnya. cukup daging dan ampasnya saja. sebisa mungkin santap daging ayam tanpa kulit atau daging tanpa gajih / lemak.
  • PILIH MAKANAN YANG TIDAK DIGORENG. Ganti makanan yang biasa digoreng dengan panggang, di-steam, dikukus, direbus aatu dipepes.
  • TAMBAHKAN MENU - MENU SEHAT. Seperti , sup sayur hijau tanpa santan, pepes ikan, semur, soto, lalapan, asinan betawi, rujak atau urap.
  • HIDANGKAN BUAH POTONG. Lebih baik menyantap buah potong dari pada es buah yang memerlukan banyak gula. namun ingat buah pun berkalori tinggi. cukup empat buah porsi perhari, misalnya satu buah apel atau jeruk saja.
  • MINUM AIR PUTIH. Hindari soft drink, punch, atau sirup. perbanyak minum air putih setelah menyantap berbagi makanan.
  • BOLEH PAKAI GULA ATAU GARAM DIET. Bagi yang sedang diet atau menderita diabetes, boleh mengganti gula dengan gula diet atau gula rendah kalori. bagi yang hipertensi bisa juga mengganti garam dengan garam diet. kecuali memiliki masalah pada ginjalnya, lebih baik pakai garam meja biasa saja

Jumat, 02 Oktober 2009



...SELAMAT DATANG...
^-^BOLEH DICOBA!!! ^-^